Kelas Desain | KOMINFO

Informasi - 02 Juli 2023 - 12:00 AM

Kelas Desain merupakan sarana yang digunakan untuk mengembangkan dan memberikan pengetahuan dasar mengenai desain grafis. Dalam Kelas Desain ini, seluruh materi dipersiapkan dan disampaikan oleh anggota Departemen Kominfo HMTE ITK. Kelas Desain merupakan sarana yang digunakan untuk mengembangkan dan memberikan pengetahuan dasar mengenai desain grafis.

Kelas desain memiliki tiga tujuan utama yang meliputi pemahaman tentang prinsip dasar desain dan peningkatan keterampilan teknis dalam penggunaan perangkat lunak desain. Melalui kelas ini, anggota Kabinet HMTE ITK akan mempelajari prinsip- prinsip dasar desain seperti penggunaan warna, proporsi, tata letak, dan komposisi visual. Selain itu, mereka juga akan meningkatkan keterampilan teknis dalam menggunakan perangkat lunak desain yaitu figma. Tujuan terakhir dari kelas desain adalah untuk membantu anggota Kabinet HMTE ITK mengembangkan kreativitas mereka sehingga dapat menghasilkan karya yang inovatif dan menarik secara visual.

Pada hari Sabtu, 25 Maret 2023 Departemen KOMINFO menyelenggarakan acara kelas desain, pada awal kegiatan yaitu sambutan oleh Royhan Akmal Firdaus selaku Kepala Departemen Komunikasi, Media & Informasi, setelah itu dilanjutkan oleh pemaparan materi oleh Muhammad Rahul Nanda selaku pemateri. Pemateri memperkenalkan konsep dasar desain, seperti warna, tipografi, dan komposisi. Selanjutnya, peserta diberikan tugas untuk membuat desain dari awal menggunakan aplikasi Figma. Pemateri memberikan arahan dan saran selama peserta melakukan praktik desain. Setelah sesi praktik desain, pemateri mempresentasikan beberapa kajian kasus tentang desain yang berhasil dan menganalisis mengapa desain tersebut efektif dan menarik. Kemudian, terdapat sesi diskusi dan tanya jawab untuk memperdalam pemahaman peserta tentang desain dan teknologi terkait.